BITUNG - Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey bertempat di euamg Mapalus Kantor Gubernur Sulut lantik Walikota dan Wakil Walikota Terpilih pada pemilu Serentak Bitung 2020, Rabu (31/03/2021).
Di awali menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, Pelantikan dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri tentang Pengangkatan Kepala daerah dan Wakil Kepala Daerah hasil pemilihan tahun 2020 oleh Kepala Biro Pemerintahan Dan Otda Sekda Provinsi Sulawesi Utara Jemmy Kumendong.
Selanjutnya Gubernur Olly Dondonkambey pimpin langsung Pelantikan dan pengucapan Sumpah dan Janji Walikota dan wakil walikota Bitung terpilih.
Dalam penyampaiannya Gubernur mengingatkan kepada Walikota dan wakil walikota terkait Sumpah dan janji yang diucapkan.
“Saya perlu mengigatkan bahwa janji yang saudara akan ucapkan terhadap bangsa dan negara Republik Indonesia mengandung tangung jawab memelihara dan menyelamatkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 serta tangung jawab Kesejahteraan Rakyat. Sumpah Janji ini disaksikan Tuhan Yang Maha Esa dan Manusia yang harus ditepati dengan segala keikhlasan dan kejujuran” Ujar Gubernur Olly
Gubernur Sulawesi Utara Melantik dengan Mengucap Syukur Kehadirat Tuhan yang Maha Kuasa atas Berkat dan Rahmatnya maka pada hari ini Rabu tanggal 31 Maret 2021, "Saya Gubernur Sulawesi Utara atas nama Presiden Republik Indonesia dengan ini resmi melantik Ir. Maurits Mantiri, MM sebagai Walikota Bitung dan Hengky Honandar S.E sebagai Wakil Walikota Bitung masa Jabatan 2021-2024
"Berdasarkan Keputusan Menteri dalam Negeri Republik Indonesia nomor 131.71/294 tahun 2021 tanggal 22 februari 2021 dan 131.71/374 Tahun 2021 tanggal 24 Februari 2021 Saya Percaya Saudara-saudara akan Melaksanakan Tugas dengan sebaik-baiknya."tutupnya.
Acara di tutup dengan Doa oleh Ketua Sinode GMIM yang kemudian diakhiri Ucapan Selamat dan Foto bersama.
Nampak hadir forkopimda prov dan kab Bitung, Pejabat terkait, Asisten Humiang, Asisten Praseno, Asisten A.G Kawatu dan Keluarga.
(Abdul)