BITUNG - Komunitas Papalagar gelar pelatihan tahap I pelatihan ketrampilan bagi warga masyarakat lebih khusus kepada kaum melanial kota Bitung, Terdiri dari pelatihan Komputerisasi berbasis perkantoran dan digital, Pendidikan paket A.B.C, Bahasa inggris, Pelatihan Journalistik serta ketrampilan menjahit ini di buka umum bagi warga kota Bitung dengan gratis tampa ada pungutan biaya.
Dan untuk Komputer dan Paket Pendidikan A, B dan C tahap I yang launching sejak tanggal 10 Januari 2021 memiliki jumlah peserta 80 orang yang masing-masing terdiri 45 orang untuk Ketrampilan Komputer dan 35 orang untuk pendidikan Paket A, B, dan C.
Dibuka Ketua penyelenggara sekaligus pembina komunitas Papalagar Rustam Monoarfa launching yang turut dihadiri Danramil 1310-01 Bitung Lettu inf Julen T Kasiaheng, pembina dan seluruh anggota pengurus serta peserta pelatihan di gelar di kantor sekertariat Papalagar TKB Kelurahan Bitung Tengah Kec. maesa Bitung, Jumat (25/02/2021).
Dalam penyampaian singkatnya Rustam Monoarfa mengatakan kegiatan ketrampilan ini dibuka untuk umum bagi warga kota Bitung. Lebih khusus kepada kaum milenial yang putus sekolah agar nantinya bisa memiliki Ijazah sekaligus bisa menjadi tenaga yang trampil dan berkualitas yang siap pakai.
"Dengan Memiliki Ijazah dan mempunyai ketrampilan kaum milenial nantinya bisa berkesempatan mendapatkan pekerjaan dan kehidupan yang layak, " tuturnya singkat
Dikesempatan yang sama Danramil 1310-01/Bitung Lettu Inf Julen T Kasiaheng menyampaikan apresiasi atas pencapaian yang dilakukan Kuminitas Papalagar yang menurutnya itu sangat luar biasa, dalam membangun Kota Bitung melalui pengembangan kreativitas anak muda di Kota Bitung.
"Saya selaku Danramil 1310-01/Bitung dan atas nama pribadi sangat mengapresiasi atas upaya dan kerja keras dari komunitas Papa Lagar yang turut andil membantu Pemerintah dalam menyiapkan generasi yang siap dan berguna dalam menghadapi era digitalisasi sekarang ini, " ungkapnya
Saya mengajak teman-teman semua tambah Danramil bersama-sama berkolaborasi dalam bentuk kegiatan apapun dan tentunya kegiatan yang berdampak positif dan berguna bagi masyarakat, " tutupnya
Komunitas Papa Lagar 20 orang yang didirikan sejumlah generasi muda yang berdomisili di wilayah Kecamatan Maesa sejak tanggal 25 Oktober 2020 disupoort IPSI, Panca Bela serta Sanggar Kelana kota Bitung.
Adapun program Pelatihan dengan metode belajar terori serta praktek langsung di gelar dua kali dalam seminggu dan dimulai pada pukul 16:00 Wita hingga pukul 20:30 Wita.
(Abdul)